Selasa, 28 Maret 2017

Aplikasi Gratis Manajemen Usaha Kecil Menengah (UKM)
Setiap organisasi sudah pasti membutuhkan Sistem Manajemen Keuangan, SDM, Pemasaran yang efisien dan efektif. Pengelolaan personalia seperti jam masuk, waktu, kehadiran,rekrutmen, pelatihan, keuntungan, kinerja akan lebih efektif dan efisien jika menggunakan suatu sistem yang dapat mengatur hal-hal tersebut. 

Sayangnya untuk merancang dan membuat sistem yang dapat mengatur keuangan, SDM sampai dengan pemasaran membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Bagi perusahaan yang sedang merintis  misal seperti UKM hal tersebut jelas cukup berat. Namun jangan khawatir, ada banyak aplikasi gratis yang tidak kalah lengkap fungsinya dengan aplikasi premium. Aplikasi-aplikasi ini dapat digunakan untuk mengatur SDM dan keuangan UKM atau organisasi profit lainnya. 

Berikut ini daftar aplikasi yang dapat digunakan untuk UKM :

1. Aplikasi Akuntansi Manajer

Aplikasi Akuntansi Manajer merupakan sebuah aplikasi akuntansi yag dapat digunakan di bergabai sistem operasi seperti sistem operasi winwos, ubuntu dan mac. Aplikasi ini cukup tepat untuk membantu pelaku bisnis online shop dalam melakukan pembukuan. 

Ada banyak sekali fungsi dari aplikasi ini. Beberapa fungsi tersebut yaitu  dapat menyimpan seluruh data pendapatan, pengeluaran, dan memelihara basis data klien dengan catatan penjualan. 

Misal seperti pada menu  Money In. Kapanpun waktu menerima uang, fitur Money In akan menyimpan seluruh bukti penerimaan uangnnya. Semua data akan tersimpan lengkap disini. Tidak sampai disitu dari data-data yang tersimpan juga terdapat keterangan yang cukup lengkap. Dimulai dari Sales, Interest Received, Professional Fees, Funds Contributed dan lain-lain. Data-data tersebut bisa digunakan untuk memenuhi berbagai kebutuhan UKM. 




2.  SimpleHRM 


SimpleHRM merupakan salah satu aplikasi yang cukup efektif untuk pengelolaan SDM. Aplikasi ini bersifat open source alias gratis ditujukan untuk Usaha Kecil dan Menengah. Ada banyak sekali fitur yang tersedia dalam aplikasi ini misal seperti fitur untuk mengelola informasi karyawan, pengelolaan data cuti karyawan, travel sampai dengan beban manajemen. 



Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Mercu Buana Yogyakarta 2017-2018
Universitas Mercu Buana Yogyakarta, Sebagai mahasiswanya tentu Saya merasa bangga. Karena sampai saat ini UMBY tetap konsisten untuk merealisasikan visi misinya yaitu Menjadi Universitas Unggul, Mutu, dan Bermanfaat bertaraf Internasional pada tahun 2029. 

Bagi teman-teman yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi swasta di Yogyakata mungkin Universits Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) dapat dijadikan pilihan tebaik. Selain biaya pendidikan yang cukup terjangkau alias bisa dicicil, lingkungannya pun  cukup nyaman. Ruang kelas yang adem serta para dosen yang begitu ramah.

Saat ini Universitas Mercu Buana Yogyarta (UMBY) membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2017-2018. Berikut informasi yang telah saya kutip dari web resmi UMBY :


MARI BERGABUNG BERSAMA UNIVERSITAS MERCU BUANA YOGYAKARTA, SEBAGAI SALAH SATU UNIVERSITAS PILIHAN TERBAIK DI INDONESIA




MENGAPA UNIVERSITAS MERCU BUANA YOGYAKARTA (UMBY) MENJADI JADI PILIHAN TERBAIK ?

1. Semua progran studi sudah terakreditas BAN-PT
2. Biaya Studi terjangkau dan bisa diangsur
3. Beasiswa bagi Mahasiswa Berprestasi
4. Sistem Informasi Akademik yang terintegrasi
5. Proses pembelajaran Studen Center Learning serta e-learning
6. Staff Pengajar Professional
7. Bekerjasama dengan Universitas Terbaik Dunia
8. Kurikulum Berbasis Kompetensi
9. Lulusan dibantu mencari kerja melalui UMBYCC
10.Kampus yang nyaman, dengan Fasilitas Hotspot dan Free Wifi
11. Kebebasan memilik tempat kuliah baik di Kampus 1, kampus 2 maupun kampus 3
—————————————————————————–
JADWAL PENDAFTARAN:

PENDAFTARAN MABA SEMESTER GASAL 2017-2018 (KHUSUS SISWA SMA/SMK/MAN KELAS XII ATAU SUDAH LULUS )

GELOMBANG PENDAFTARAN :

Gelombang 1 | 1 Februari - 15 Mei 2017
Gelombang 2 | 16 Mei - 24 Juli 2017
Gelombang 3 | 25 Juli - 7 September 2017
Persyaratan :
1. Scan Raport Semester 4 atau 5 atau Ijazah SMA/SMK
Sederajat jika sudah ada*
2. Biaya Pendaftaran 175.000
* Jika Rata-rata Nilai Raport Semester 4 atau semester 5 => 7.0 atau rata-rata nilai UN / SKHU = 6.5 maka BEBAS TES MASUK UMBY
PENDAFTARAN VIA ONLINE :
Klik http://mk.mercubuana-yogya.ac.id/form-registrasi-pmb-umb-yogyakarta.html?ViewFullSite=true
—————————————————————————–
PROGRAM STUDI SARJANA (S1):

Agroteknologi [B], Industri Peternakan [B], Teknologi Pangan [B], Manajemen[B], Akuntansi[B], Psikologi[A], Ilmu Komunikasi Konsentrasi Broadcasting, Public Relation, Marketing Communication & Advertaising. Teknik Informatika*, Sistem Informasi*, Pendidikan Bahasa Inggris*, Pendidikan Matematika*, Bimbingan Konseling*
* Proses Reakreditasi

PROGRAM PASCASARJANA (S2)

Magister Psikologi Science (M.Si) TERAKREDITASI B
Magister Psikologi Profesi (M.Psi) TERAKREDITASI B
———————————————————————————–
RINCIAN BIAYA

Biaya Kuliah relatif terjangkau, bisa diangsur dan sudah termasuk semuanya (Angsuran Biaya SPA, dan Angsuran SPP,) klik http://m-pmb.mercubuana-yogya.ac.id/biaya-kuliah-2/   untuk download rincian biaya serta simulasi angsuran
———————————————————————————–
::. INFO PMB UMBY :

websites www.mk.mercubuana-yogya.ac.id atau via HP/Mobile bisa di akses di http://m-pmb.mercubuana-yogya.ac.id/
———————————————————————————–
::. HOTLINE PMB

SMS / TELP : 0812 2702 2299 ( PK NURYADI )

WHATS APPS / SMS / TELP
– 0812 2603 0678 ( W WIDODO )          
– 0878 3910 3476 ( ZAENAL WAFA )     – 0851 0043 7654 ( DESTI )
Line id : umbyogyakarta | pmbumby
PIN BB : 5E8174AE, 295B5C4B
LINE@ UMBY : http://line.me/ti/p/%40nkf5539f
email : info@mercubuana-yogya.ac.id
———————————————————————————-
LOKASI PENDAFTARAN :

Kampus 1 UMBY : Jl Wates km 10 Yogyakarta 55753
Kampus 2 UMBY : Jl jembatan Merah 84-C, Gejayan,Yogyakarta 55283
Kampus 3 UMBY : Jl. Ring Road Utara, Depok, Sleman, Yogyakarta
Konsep Pendekatan, Fungsi, Perencanaan dan Tantangan MSDM
Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan elemen utama organisasi dibandingkan dengan elemen lain seperti modal, teknologi, dan uang, sebab manusia itu sendiri yang mengendalikan yang lain. Manusia memilih teknologi, manusia yang mencari modal, manusia yang menggunakan dan memeliharanya, di samping manusia dapat menjadi salah satu sumber keunggulan bersaing dan sumber keunggulan bersaing yang langgeng. Oleh karena itu, pengelolaan sumber daya manusia dalam organisasi menjadi suatu hal yang sangat penting. 

Pengelolaan sumber daya manusia dalam organisasi menjadi suatu bidang ilmu manajemen khusus yang dikenal dengan manajemen sumber daya manusia, di samping manajemen pemasaran, produksi, keuangan, dan lain-lain. Manajemen sumber daya manusia sangatlah penting dan memiliki banyak tantangan, sebab manusia memiliki karakteristik yang sangat berbeda dibandingkan dengan sumber daya yang lain. Manusia mempunyai perasaan, pikiran, bisa malas, bisa rewel, tidak seperti mesin atau sumber daya lain yang dapat diatur sesuka hati pengaturnya.

Senin, 27 Maret 2017

Tutorial Membuat Login Form Bootstrap Responsive
Bagi pengembang web, bootstrap merupakan kerangka front-end yang sudah tidak asing lagi. Sejak dirilisnya bootstrap pada 19 agustus 2011, sampai saat ini bootstrap masih menjadi primadona untuk menangai berbagai urusan interface website. Selain itu sebelum menjadi kerangka open source, Bootstrap dikenal sebagai Twitter Blueprint. 

Bootstrap mempunyai banyak kelebihan. Salah satunya yaitu estimasi waktu jadi lebih cepat. Karena biasaya elemen-elemen yang biasa ada dalam sebuah website pada umumnya sudah dibuatkan class-nya oleh bootstrap, jadi kia tinggal memanggil class-class tersebut dalam them.

Minggu, 26 Februari 2017

Rancangan Usaha Kripik Nanas (Tugas Studi Kelayakan Bisnis)
RANCANGAN USAHA
KERIPIK NANAS
  
Mata Kuliah
STUDI KELAYAKAN BISNIS
 
Diusulkan oleh:
Imam Muamar Kharisma
14051293



FAKULTAS EKONOMI
PROGRAM STUDI MANAJEMEN
UNIVERSITAS MERCU BUANA
YOGYAKARTA
2016


BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Electronic Commerce atau bahasa sederhananya perdangangan yang menggunakan media elektronik yang terhubung dengan sebuah jaringan internet sangat mendukung dalam peningkatan, pengembangan suatu perusahaan.  Tidak sedikit perusahaan besar yang menggunakan kecanggihan serta kemudahan teknologi ini untuk dimanfaatkan dalam perusahaan mereka. 

Dalam hal ini adalah kedai-nanas.com yang memanfaatkan kecanggihan serta kemudahan teknologi tersebut dalam meningkatkan penjualan, serta mengembangkan perusahaan yang khusus mengolah buah nanas si madu yang berasal dari Kabupaten Subang. Keistimewaan dari buah nanas si madu ini yaitu lebih manis dari buah nanas lainnya. Untuk saat ini di Kabupaten Subang hanya di kenal dengan dodol nanasnya. Dan proses penjualannya masih konvensional. Kemungkinan besar calon pembeli hanya hanya warga daerah sekitar Kabupaten Subang saja atau dari wisatawan yang berkunjung ke Daerah Kabupaten Subang. Dengan menerapkan model business to customer berbasis e-commerce diharapkan skala penjualan semakin luas tentunya dengan biaya yang sangat murah.